Masyarakat Desa Rambah, Keluhkan Debu Jalanan, Minta Gubri Perbaiki Ruas yang Rusak.

Rokan Hulu—Masyarakat Desa Rambah Kecamatan Rambah Hilir Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) mengeluh jalan rusak dan berdebu.
Menurut keterangan dari warga yang tidak mau disebutkan namanya mengakui, ia mengeluh karena adanya debu jalan.
Menurutnya, ketika hari panas menyebabkan berdebu dan ketika hari hujan becek.
Itu sangat mengganggu aktivitasnya sehari-hari.
Iya, kami sangat terggangu dengan debu jalan, ketika motor dan mobil melintas di jalan provinsi inj," katanya, Rabu (15/10/2025).
Terlebih lagi terkadang harus menutup mulut agar tidak menimbulkan batuk-batuk
Ditambah ketika menjemur pakaian di dekat rumah, kotor semua akibat dari debu jalan apa lagi debu masuk kerumah, tidak bisa buka pintu rumah.
Dia berharap kepada Gubernur Riau (Gubri) agar jalannya cepat diperbaik.
"Kami juga masyarakat Desa Ramba, tolong diperhatikan jalan provinsi tersebut yang penuh debu," pungkasnya.
Editor :Harun
Source : Masyarakat