Jelang kepulangan Jemaah Haji, Pemda Rohul Telah Siapkan Persiapan 100 Persen

ROHULNEWS | ROKAN HULU – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rokan Hulu (Rohul) jelang kepulangan Jamaah Haji asal Rokan Hulu telah lakukan persiapan dimana mulai dari penyambutan di Embarkasi Antara Pekanbaru hingga Keberangkatan menuju Kabupaten Rohul.
Berdasarkan informasi yang diperoleh dari Kepala Bagian Kesra Rohul, Um Zakirman mengungkapkan bahwa jadwal kepulangan jamaah haji asal Rohul akan berangkat dari Kota Madinah pada tanggal 5 Agustus dan tiba di Kabupaten Rohul pada 6 Agustus 2022.
"Insyaallah jamaah haji Rohul akan berangkat dari Madinah pada tanggal 5 malam menuju Kota Batam yang diperkirakan tiba di Batam pada Pukul 02.30 Dini hari dan langsung berpindah pesawat menuju Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru dimana diperkirakan tiba pada pukul 03.30 Dini Hari dan selanjutnya para jamaah haji akan di angkut menuju Embarkasi Antara Pekanbaru menggunakan Bus yang telah dipersiapkan dan diperkirakan tiba di Embarkasi Antara pada pukul 04.00 Wib dan akan dilanjutkan dengan pemeriksaan kesehatan secara Protokol Kesehatan," ungkap Um Zakirman.
Lanjutnya, Setelah dilakukannya pemeriksaan kesehatan bagi 241 jamaah haji Rohul kemudian para jamaah sementara diberikan waktu untuk istirahat selama lebih kurang 2 sampai 3 jam di kamar asrama haji.
Dan setelah lebih kurang pukul 08.00 WIB pagi para jamaah haji akan diberangkatkan menuju Kabupaten Rokan Hulu.
Read more info "Jelang kepulangan Jemaah Haji, Pemda Rohul Telah Siapkan Persiapan 100 Persen " on the next page :
Editor :Harun
Source : Baznas