Launching Permainan Baru
Marjeni Dirut Perumda RHJ Harapkan Permainan Ini Bisa Menarik Banyak Pengunjung

Dirut Perumda RHJ Marjeni,SE.MM
SIGAPNEWS.CO.ID | ROHUL -- Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Rokan Hulu Jaya, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) lakukan Launching usaha baru berupa permainan anak-anak di Lantai Satu Pasar Modern, Kamis (25/3/2021).
Perumda RHJ Rokan Hulu dalam mengembangkan pendapatannya membuka areal permainan anak-anak bekerja sama dengan Perusahaan Alien dari Daanmogot Jakarta Barat dengan sistem bagi hasil.
Dirut Perumda RHJ, Marjeni, SE.MM Menyampaikan Kerjasama ini merupakan suatu upaya yang dilakukan untuk mencapai atau mengejar banyaknya jumlah pengunjung yang datang sehingga memunculkannya Multy Player Efek terhadap kegiatan ekonomi lain di Pasar Modern, terutama dalam meningkatkan pendapatan Perumda sendiri. Dan Perumda RHJ mendapatkan 12.5% dari hasil penjualan yang dilakukan perbulannya.
Dirinya berharap dengan adanya permainan anak-anak ini bisa memicu daya tarik bagi masyarakat untuk berkunjung ke Pasar Modern, dimana bisa memberikan hiburan bagi anak-anak dan orang tua bisa melakukan aktivitas belanja dengan leluasa, sebab di areal permainan dijaga dengan baik oleh petugas yang bertanggung jawab.
Selain itu, Marjeni juga berharap dengan adanya permainan ini tidak hanya menarik kehadiran pengunjung dari dalam kota, namun juga bisa menarik kahadirin pengunjung yang berada di luar kota bahkan hingga pengunjung dari Kabupaten tetangga.
Marjeni menagaskan untuk pengelolaan permainan ini dilakukan oleh perusahaan Alien sedangkan Perumda sendiri hanya bersifat menyediakan tempat, adapun jumlah Uniit permainan yang ada saat ini lebih kurang 15 unit permainan tidak hanya bagi anak-anak namun juga bagi remaja, serta nanti juga akan dilengkapi dengan permainan Bom-bom Car untuk memberikan daya tarik bagi para remaja. (JK).
Editor :Harun
Source : Tim Liputan Sigapnews