Brigadir Barri Putera Dampingi Pemdes Rambah Salurkan BLT-DD

Rokan Hulu — Pemerintah Desa Rambah Kecamatan Rambah Hilir Kabupaten Rokan Hulu Riau salurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Yang bersumber dari Dana Desa (DD) Desa Rambah tahun 2022, Jum’at (23/12),
Penyaluran BLT-DD Desa Rambah ini langsung didampingi oleh Bhabinkamtibmas Desa Rambah Muda Brigadir Barri Putera dalam Rangka Penyerahan Bantuan BLT-DD Tahap ke-XII Tahun Anggaran 2022,
Kapolsek Rambah Hilir Ipda Debi Azhar SH melalui Bhabinkamtibmas Desa Rambah Brigadir Barri Putera mengatakan, bahwa besaran bantuan BLT-DD 2022 sebanyak Rp. 300.000 per bulan kepada Penerima Bantuan sebanyak 130 orang atau kepala keluarga.
Lanjutnya, penyerahan BLT-DD ini sendiri dilaksanakan di Aula Pendopo Kantor Desa Rambah Kec Rambah Hilir, pada hari ini Jumat, (23/12/22) sekitar pukul 08.40 Wib – 10.00 Wib pagi ini.
Terpantau hadir dalam penyerahan bantuan ini, Sekdes Desa Rambah Khairunnas Al-Hafiz, Bhabinkamtibmas Desa Rambah Muda Brigadir Barri Putera, Bendahara Desa Rambah Sdr. Nasrul, Kasi Kesejahteraan Sdr. Robin, Kasi Pemerintahan Sdr. Hamdan dan Staf Desa Rambah Sdr. Ihsan.
Ditambahkan Kapolsek Ramhil, penyerahan BLT – DD 2022 (Bantuan Langsung Tunai Dana Desa 2022 tahap XII yang diberikan secara simbolis oleh Sekdes Desa Rambah Khairunnas Al-Hafiz kepada sebanyak 130 orang, dan penyerahan BLT- DD 2022 (Bantuan Langsung Tunai Dana Desa) Tahap ke-XII secara Simbolis oleh Bendahara Desa Rambah Sdr. Nasrul.
Kemudian Penyerahan BLT-DD 2022 (Bantuan Langsung Tunai Dana Desa) Tahap ke-XII Tahun Anggaran 2022 Secara Simbolis oleh Bhabinkamtibmas Brigadir Barri Putera kepada salah seorang penerima.
Selama giat berlangsung situasi terdapat dalam keadaan aman dan kondusif, dan masyarakat sebagai penerima bantuan tersebut mengucapkan terima kasih.
Editor :Harun
Source : Paur Humas Polres Rohul